Monday, March 30, 2020

RESUME 3 (MEMBANGUN BRANDING MELALUI BLOG DAN MEDIA SOSIAL)

(Bapak Namin AB Ibnu Solihin)

RESUME 3
BELAJAR MENULIS GELOMBANG 7
Senin, 30 Maret 2020
(ARIFIANI KURNIASIH_SD N MENTEL I TANJUNGSARI)


Pembelajaran ketiga belajar menulis online ini diisi oleh Bapak Namin AB Ibnu Solihin dengan tema Membangun Branding Melalui Blog dan Media Sosial. Beliau merupakan founder motivatorpendidikan.com. Beliau memiliki akun di goodle dengan alamat https://motivatorpendidikan.com/index.php/2015/08/29/profil-namin-ab-ibnu-solihin/ atau chanel Youtube Motivator Pendidikan Com.

Pembelajaran dimulai pukul 19.03 WIB dengan Om Jay memperkenalkan narasumber. Setelah itu, pembelajaran dimulai dengan Bapak Namin. Beliau menyampaikan bahwa Membangun Branding memang tidak mudah, tapi jika kita sungguh-sungguh Insya Allah ada kemudahan. Membangun Branding juga harus sejalan dengan kompetensi yang kita miliki. Jangan coba-coba membangun Branding tertentu tapi tidak punya Ilmunya.

Membangun Branding melalui blog juga harus selaras dengan kepribadian kita di Blog, Medsos dan segala aktivitas yang kita lakukan. Menulis konten Blog dengan konsisten pada Branding yang kita miliki adalah kewajiban yang harus ditaati. Kala mau dikenal sebagai pakar pendidikan misalnya, ya sudah konsisten nulis hal-hal yang berkaitan dengan hal tersebut. Hingga akhirnya ketika orang berbicara "Motivator Pendidikan" mereka, Akhirnya akan mengingat "Namin AB Ibnu Solihin". Kata Bapak Namin.

Bapak Namin juga menyampaikan langkah-langkah agar blog kita mudah dikenal dan dikunjungi banyak orang. Adapun langkah-langkahnya yaitu sebagai berikut.
1.         Pastikan apa yang kita tulis di Blog, sesuai passion atau keahlian bapak
2.   Menulis berdasarkan Pencarian yang terdeteksi di Blog kita, nah ini bisa dilihat dibagian dashboard blog, biasanya ada di Statistik.
3.   Gunakan kata kunci saat menulis sesuatu di Blog, agar mudah terindeks di Google, bahasa kerennya pakai SEO 😊

Beliau juga menyampaikan agar blog kita menarik maka kita harus:
1.         Banyak baca buku
2.         Belajar Design Grafis
3.         Hadirkan template yang mudah dan tidak berat
4.         Blognya harus informatif
5.         Padukan Video, Gambar, dan Tulisan
6.         Rajin - rajinlah Blog Walking agar bisa belajar dari blog orang lain😊

Diakhir pembelajaran pukul 21.00 WIB beliau menyampaikan:
Menulis untuk kebaikan
Menulis untuk berbagai inspirasi
Menulis untuk mengasah otak
Tapi jangan lupa, terus semangat juga membaca Buku 😊
Ngeblog jangan berorientasi untuk cari uang,
Tapi niatkan untuk belajar  memantaskan diri sebagai pendidik.
Karena uang akan datang dengan sendirinya, jika banyak orang sudah merasakan nikmatnya membaca tulisan kita 😊
Allah punya banyak cara mendatangkan rezeki untuk kita 😊
Jadi menulis sajalah, Menulis agar orang mengenal kita, Menulis agar kita punya semangat yang sama.
Jangan pernah berhenti untuk memantaskan diri menjadi pribadi yang menginspirasi menggerakkan dan meneladani😊

3 comments: